Breaking

Monday, October 2, 2017

PMR SMA Negeri 3 Menjadi Ekskul Terfavorit di Kota Siantar Versi Telkomsel Loop



Mendapat prestasi dan dikenal oleh masyarakat adalah suatu halyang diinginkan dari setiap peserta didik yang tergabung ke dalam sebuah kegiatan ekstrakurikuler. Karena hal itu akan berdampak baik bagi kepercayaan diri dari setiap anggotanya.

Hal tersebut lah yang menjadi pemicu bagi kelompok PMR SMA Negeri 3 Pematangsiantar, mereka secara mengejutkan dapat menjuarai event tahunan yang diselenggarakan oleh salah satu merek kartu perdana terkemuka di Indonesia tersebut. PMR SMA Negeri 3 Pematangsiantar keluar menjadi juara pertama dari setiap ekstrakurikuler di Kota Pematangsiantar dan Aktivitas dari para pelajar-pelajar di seluruh Kota Pematangsiantar.

Dalam kegiatan tersebut, PMR SMANTIG sebutan yang lazim diucapkan setiap siswa di Kota Pematangsiantar untuk SMA Negeri 3 Pematangsiantar, menampilkan tindakan Pertolongan Pertama pada kecelakaan yang merupakan suatu pertunjukan yang tidak lazim di sebuah acara yang selalu diselenggarakan oleh Telkomsel loop tersebut. Dimana mayoritas peserta menampilkan pertunjukan yang sudah sering ditampilkan dalam acara-acara tersebut.

Karena sudah meraih prestasi yang sedemikian baiknya, maka PMR SMANTIG akan mengadakan kegiatan antar PMR se Kota Pematangsiantar untuk menyambut HUT PMR SMANTIG yang ke- 25.

No comments:

Post a Comment